
SMA Islam Al Azhar 15 Semarang Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW
SMA Islam Al Azhar 15 Semarang menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dihadiri oleh seluruh warga sekolah. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kecintaan terhadap Rasulullah serta mengajak seluruh peserta agar mampu mengaplikasikan ajaran beliau dalam kehidupan sehari-hari.
Acara dimulai dengan pembacaan Maulid Diba' yang dibawakan secara khidmat, diiringi oleh tim rebana sekolah. Suasana semakin meriah dengan lantunan syair-syair pujian kepada Nabi Muhammad SAW yang membuat seluruh peserta ikut larut dalam suasana penuh keberkahan.
Setelah pembacaan Maulid, acara dilanjutkan dengan Mauidhoh Khasanah yang disampaikan oleh KH. Muhammad Khanifudin, Ah, S. HI. Dalam tausiahnya, beliau berhasil menyita perhatian siswa-siswi dengan penyampaian yang penuh antusias dan menggugah. Salah satu pesan utama yang beliau sampaikan adalah pentingnya meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW dalam setiap aspek kehidupan. "Kita harus meniru perilaku Nabi Muhammad, baik dalam hal kesabaran, kejujuran, maupun kasih sayang terhadap sesama," tegas beliau.
Rangkaian kegiatan diakhiri dengan berbagai perlombaan antar kelas, termasuk lomba fotografi, lomba shalawat grup, dan lomba Musabaqah Syahril Quran. Kompetisi ini tidak hanya meningkatkan semangat persaingan positif di kalangan siswa, tetapi juga memperkuat kecintaan terhadap seni dan budaya Islam.
Peringatan Maulid Nabi di SMA Islam Al Azhar 15 Semarang berlangsung penuh khidmat dan semangat, meninggalkan kesan mendalam bagi seluruh peserta, dengan harapan nilai-nilai yang diajarkan Rasulullah dapat tertanam dalam keseharian warga sekolah.