SMA Islam Al Azhar 15 Semarang Bekerjasama dengan Puskesmas Lebdosari Gelar Pemeriksaan Kesehatan Murid Kelas X
SMA Islam Al Azhar 15 Semarang berkolaborasi dengan Puskesmas Lebdosari mengadakan pemeriksaan kesehatan bagi seluruh murid kelas X. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan fisik dan mental siswa, sekaligus sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah dalam penjaringan kesehatan di kalangan remaja.
Kegiatan pemeriksaan kesehatan ini dipimpin dan dikoordinasikan oleh Ibu Asnia Ulya Devi dari Puskesmas Lebdosari. Serangkaian pemeriksaan yang dilakukan meliputi berbagai aspek kesehatan fisik, seperti pengecekan tanda-tanda vital, pemeriksaan buta warna, screening anemia, penilaian status gizi, pemeriksaan kebersihan diri, serta pemeriksaan penglihatan dan pendengaran. Tak hanya itu, kesehatan gigi dan mulut para siswa juga menjadi fokus pemeriksaan kali ini.
Selain pemeriksaan fisik, kegiatan ini juga mencakup aspek kesehatan mental dengan diadakannya Screening Kejiwaan. Tujuan dari screening ini adalah untuk mendeteksi dini masalah kejiwaan yang mungkin dialami oleh para siswa, sehingga dapat diberikan penanganan atau tindak lanjut yang tepat. Kesehatan mental siswa menjadi salah satu perhatian penting di masa-masa perkembangan mereka, mengingat berbagai tantangan yang dihadapi selama proses belajar.
"Kami berharap melalui kegiatan ini, siswa-siswa kami dapat semakin peduli dengan kondisi kesehatan fisik dan mental mereka. Sehat tidak hanya dilihat dari fisik saja, tetapi mental juga harus diperhatikan," ujar Ibu Asnia Ulya Devi saat memberikan penjelasan mengenai pentingnya pemeriksaan kesehatan menyeluruh bagi siswa.
Para siswa tampak antusias mengikuti berbagai pemeriksaan yang dilakukan. Mereka mengaku senang karena dapat memantau kondisi kesehatan mereka secara menyeluruh, baik dari segi fisik maupun mental.
Kegiatan semacam ini diharapkan dapat terus berlanjut sebagai bagian dari upaya sekolah dalam menciptakan generasi muda yang sehat, cerdas, dan berkarakter.